Doa Masuk Bulan Rajab Yang Dicontohkan Rasulullah

Assalamu'alaikum

Doa memasuki bulan rajab yang dicontohkan oleh Rasulullah.


Bulan Rajab merupakan salah satu bulan haram atau bulan yang dimuliakan. Di dalam Islam terdapat empat  bulan haram, yaitu Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab.

Pada bulan Rajab umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak puasa sunnah. Sebagaimana juga pada bulan-bulan haram lainnya. 


Saat memasuki bulan Rajab, Rasulullah mencontohkan dengan membaca doa :

اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ

Allahumma barik lana fi rajaba, wasya'bana waballighna romadhona

"Ya Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya'ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadhan."

Semoga bermanfaat, Wassalamu'alaikum


Posting Komentar

0 Komentar